PEKANBARU - Penjabat (Pj) Walikota Pekanbaru Muflihun S.STP M.AP, di malam pergantian tahun 2022 ke 2023 nanti mengajak warga untuk bersama mendoakan Kota Bertuah agar dijauhkan dari segala bencana.

"Di malam pergantian tahun nanti, kalau bisa mari kita berdoa agar tahun 2023 mendatang Pekanbaru bisa jauh dari segala bencana," harapnya, Rabu (28/12/2022).

Kemudian, Muflihun juga mengingatkan warga supaya tetap disiplin mematuhi protokol kesehatan (prokes) pencegahan Covid-19 serta menghindari kerumunan di momen pergantian tahun.

"Kalau memang mau merayakan, ya rayakanlah. Tapi dengan orang yang lebih sedikit, mungkin di rumah dengan keluarga," pesannya.

Hal itu, lanjut dia, juga seiring dengan status Pekanbaru yang masih di level satu Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM).

"Makanya kita imbau masyarakat kalau memang mau merayakan malam tahun baru agar tetap melaksanakan prokes. Khusus kerumunan, itu harus dihindari," tutupnya. ***