SIAK SRI INDRAPURA - Pesona Istana Asserayah El Hasyimiyah kali ini membuat decak kagum Wakil Ketua Umno Kerajaan Malaysia Dato' Yusof Bin Abubakar. Meski jauh-jauh datang dari Malaysia untuk sebuah agenda resmi kunjungan ke Bangkinang, ia menyempatkan diri mampir ke Istana Siak.

Spontan saja, begitu mendengar ada berbagai situs cagar budaya peninggalan bersejarah di Siak, secara khusus ia langsung minta difasilitasi Pemkab Kampar untuk singgah ke Siak. Ia ingin menyaksikan sejarah kemahsyuran Istana Siak yang selesai dibangun semasa Sultan Syarif Hasyim tahun 1889 silam tersebut.

"Saya tahu dari Bupati Kampar, kata dia ada istana Siak disini. Merasa ada hubungan antara Kerajaan Malaysia dan Siak, saya ambil peluang untuk difasilitasi berkunjung melihat-lihat apa yang telah tersimpan dari peninggalan Sultan," kata Dato' Yusuf yang tampak terkagum-kagum melihat berbagai koleksi bersejarah yang ada, Senin (14/3/2016).

"Saya pun berasal dari Johor, ada rasa keterikatan batin antara saya dan Siak," imbuhnya.

Terlebih saat Yusuf menjumpai salah satu koleksi keris tradisional yang tersimpan rapi, ia tampak surprise karena salah satu keris khas bugis tampak mirip dengan koleksi yang dimiliki dia. Ia mengapresiasi Istana Siak yang kondisinya begitu terjaga dan dirawat dengan baik, lengkap pula dengan koleksi peninggalan Sultan Siak yang terjaga turun-temurun.

"Begitu banyak kesan-kesan sejarah yang perlu kita tunjukkan kepada orang awam tentang sejarah yang telah lampau, karena itu perlu terus dikekalkan untuk masa depan. Barang-barang ini perlu terus dijaga karena dah sukar lagi nak lihat diluaran," harapnya.

Sambungnya, bekas-bekas peninggalan yang tersimpan rapi ini amat menampakkan kekayaan Sri Sultan. Yang paling berkesan baginya ialah komet, karena ia tak bisa menjumpai lagi komet yang sama ditempat lain, sebab hanya ada satu didunia.

"Belum lagi ada peti (brankas) besi yang tak bisa dibuka dan kita tak tahu apa isi sebenarnya. Tapi yang paling spesial itu karena saya jumpa gambar Sultan Johor disini, semisal gambar Sultan Abubakar dan Sultan Ibrahim," tutup pria berdarah Bugis ini bahagia. ***