TELUKKUANTAN - Sekretaris Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kuantan Singingi (Kuansing), Riau sudah menerima surat dari DPP Partai Golkar terkait calon pengganti antar waktu pimpinan DPRD Kuansing.

"Suratnya sudah kita terima tadi siang," ujar Plt Sekwan Wariman DW kepada GoRiau.com, Senin (1/2/2021) di Telukkuantan.

Sebagai tindak lanjut dari surat tersebut, Wariman akan menyampaikannya kepada pimpinan saat ini. Kemudian, akan disampaikan pada rapat paripurna internal.

"Tahapannya itu, kita bawa ke rapat paripurna internal dan semoga proses ini berjalan dengan lancar," terang Wariman.

Seperti diketahui, DPP Golkar menyetujui Adam sebagai calon Ketua DPRD Kuansing. Surat tersebut diteken Airlangga Hartarto pada 28 Januari 2021 lalu.

Ia akan mengisi posisi ketua yang ditinggalkan Andi Putra yang maju sebagai calon bupati pada Pilkada 2020.

Adam merupakan anggota DPRD Kuansing dari daerah pemilihan Kuansing II, meliputi Kecamatan Pangean, Logas Tanah Darat, Kuantan Hilir, Kuantan Hilir Seberang, Inuman dan Cerenti. Ia sudah dua periode duduk sebagai anggota DPRD.***