PEKANBARU - Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Pekanbaru mulai menggesa tahapan pembangunan stadion sepakbola di Kawasan Sport Center, Tenayan Raya. Pihaknya pun tengah mengurus sertifikat lahan, dengan luas 20 hektar tersebut.

Kepala Dispora Pekanbaru Zulfahmi Adrian, Selasa, (8/1/2019) mengatakan, sertifikat lahan ini dibutuhkan sebagai syarat untuk mendapatkan bantuan anggaran dari Pemerintah Pusat. Pasalnya, desain stadion ini akan disesuaikan dengan standar internasional.

"Lahan 20 hektar inikan milik Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru, sehingga kita sedang menggesa agar sertifikat lahannya segera diterbitkan. Kita desain dengan standar internasional, jadi kedepannya bisa dipakai untuk pertandingan klub - klub internasional," ujarnya.

Selain itu, Zulfahmi menerangkan pihaknya juga sudah memproses berkas administrasi lain yang diperlukan untuk memperoleh bantuan anggaran tersebut.

"Kita melakukan pematangan terhadap kondisi lahan, kemudian melengkapi berkas - berkas administrasi yang diperlukan, dan menggesa penerbitan sertifikat," pungkasnya. ***