BENGKALIS - Di Kabupaten Bengkalis, ada sebuah organisasi yang berfokus pada bidang keagamaan, namun tidak mengabaikan aspek kemanusiaan dan sosial kemasyarakatan serta tetap berazaskan Pancasila.

Namanya Sholawat Laut Indonesia atau disingkat dengan Sholla Indonesia. Perkumpulan ini dibentuk berdasarkan akte pendirian Nomor 01 tanggal 4 Desember 2019 yang dikeluarkan Notaris Fitri Zakiyah.

Salah seorang penggagas sekaligus pendiri organisasi ini adalah Ahmad Fadhli Saputra atau sering disapa Abah Guru Ahmad Fadhli Inayatullah (Pimpinan Majelis Ilmu dan Amal Al Burdah Baa Khaalish 2002), menyebutkan, bahwa perkumpulan ini dibentuk sebagai wadah syiar untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT dan menguatkan kecintaan kepada Rasulullah SAW, lewat zikir dan solawat.

"Perkumpulan ini juga sebagai sarana untuk melakukan kegiatan dzikir dan sholawat yang lebih banyak diselenggarakan di perairan Indonesia, terlebih dahulu kita mulai di perairan Bengkalis dan sekitarnya. Merangkul masyarakat yang hobi memancing, para nelayan dan masyarakat umum lainnya," ujar Ahmad Fadhli.

Menurutnya, perkumpulan ini juga di harapkan dapat menjadi sarana melestarikan budaya kebiasaan orang-orang terdahulu dalam memelihara kampung lewat kegiatan zikir dan solawat, seperti 'belo kampung' atau jaga kampung, ratib beranyut dan lain sebagainya.

"Lewat Sholla Indonesia ini nanti kita juga memiliki wacana untuk melakukan kegiatan seperti ‘belo kampung’ dengan melakukan zikir dan solawat mengelilingi pulau yang kita sebut Sholawat Keliling Pulau dan atau melaksanakan kegiatan ini secara terpusat, seperti di sungai, danau, tasik, pantai dan tempat-tempat lainnya," jelas beliau.

Sebelum perkumpulan ini memiliki legalitas, berbagai kegiatan juga telah dilakukan seperti dzikir dan sholawat yang dipusatkan disuatu titik perairan di Tanjung Jati, Tanjung Sekodi, Muntai, Jangkang dan Tanjung Senekip Pulau Bengkalis dengan menggunakan kapal nelayan.

"Juga sudah pernah kita lakukan kegiatan serupa di Pulau Dedap dan Pantai Selatbaru yang kalau di pantai ini sekaligus kita bawa anak dan istri untuk bersama-sama," katanya.

Sholla Indonesia, kata Ahmad Fadhli, Sekretariatnya di Jalan Bantan, Gang Melati, Kecamatan Bengkalis, diketuai oleh Azwar warga Desa Deluk Kecamatan Bantan, yang juga merupakan Jamaah Majelis Ilmu dan Amal Al Burdah Baa Khaalish 2002.

"Selain keagamaan, organisasi ini juga akan melakukan kegiatan lingkungan seperti melakukan penghijauan, membersihkan pantai dan yang bersifat kepedulian kemanusiaan. Tentunya kita berharap semoga semua harapan ini bisa terlaksana, sebagai salah satu bentuk sumbangsih kita terhadap daerah dan negara, serta agama. Namun kita tetap memerlukan dukungan dan partisipasi semua pihak dalam mewujudkan harapan ini," tutupnya.***