SELATPANJANG – Wakil Bupati Kepulauan Meranti, AKBP (Purn) H Asmar menghadiri Tablig Akbar Safari Dakwah Ustaz Koko Lim, bertempat di Masjid Jamiatul Muthmainah, Jalan Sedulur, Desa Banglas Barat, Kecamatan Tebingtinggi, pada Sabtu (25/6/2022) malam.

Turut hadir, Pimpinan Forkopimda Kepulauan Meranti Kabupaten, Ketua Yayasan Masjid Jamiatul Muthmainnah Selatpanjang, para imam, tokoh agama, tokoh masyarakat, serta undangan lainnya.

Wabup Asmar menyampaikan atas nama Pemerintah Kabupaten Kepulauan Meranti mengucapkan terima kasih kepada Ustaz Koko Liem yang telah bersedia meluangkan waktu untuk hadir di Kabupaten Kepulauan Meranti dalam rangka mengisi siraman rohani kepada masyarakat Kabupaten Kepulauan Meranti, berkenaan dengan tabligh akbar yang dilaksanakan di Masjid Jamiatul Muthmainah.

"Saya sangat mengapresiasi kegiatan kegiatan religius semacam ini. Semoga kegiatan ini memberikan dampak positif nyata bagi kita semua, untuk lebih mendekatkan kita pada sang pencipta alam semesta, sehingga kehidupan kita semakin tertata dalam bingkai agama yang diridhoi Allah SWT," ucapnya.

Kata Wabup Asmar pula, Pemerintah Kepulauan Meranti dalam menyampaikan visi dan misinya, telah berusaha setahap demi setahap menjalankan program program keagamaan, seperti yang dilaksanakan pada malam ini.

"Melalui acara tablig akbar safari dakwah pada malam ini, marilah kita senantiasa mendekatkan diri kepada Allah SWT agar hidup kita selalu dalam bimbingan dan tuntunan Allah SWT. Agar dalam hidup dan kehidupan kita selalu mendapatkan ridho dan rahmat-Nya. Mari kita selalu memohon rahmat, memohon berkah dan ampunan atas segala dosa dan kesalahan kita dan perbuatan perbuatan kita di masa yang lalu, dengan harapan, perilaku dan perbuatan kita di hari esok lebih baik dan betul-betul dalam bimbingan dan tuntunan Allah SWT," ungkapnya.

Wabup juga mengharapkan Ustad Koko Liem dapat memberikan tausiah atau pencerahan dan semoga apa yang disampaikan dapat menambah wawasan dan pola pikir sehingga dapat berkembang ke arah yang lebih baik lagi.

"Serta bagaimana mengamalkan islam dengan kaffah dengan sempurna dengan baik dan benar sesuai dengan petunjuk Al-Qur'an dan juga selaras dengan sunnah Nabi Muhammad SAW yang diajarkan dan diwariskan kepada kita semua," pungkasnya.***