PEKANBARU - Dua orang Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PKB yang baru saja ditunjuk, Taufik Arrakhman dan Catur Sugeng disebut-sebut akan maju di Pilkada 2024 mendatang, yakni di Pilkada Pekanbaru dan Kampar.

Catur Sugeng saat ini masih menjabat sebagai Bupati Kampar tunggal, sedangkan Taufik Arrakhman merupakan Mantan Politisi Gerindra yang cukup muda dan diperhitungkan di Pekanbaru.

Taufik pernah duduk sebagai Anggota DPRD Riau periode 2014-2019 dan selama itu dia selalu mendapat jabatan strategis. Di Pileg 2019 lalu, dia memperoleh 12ribuan suara, namun dia harus kalah dari Putra Ketua DPD Gerindra Riau, Nurzahedy, yakni Muhammad Aulia.

Wacana majunya dua orang tersebut di Pilkada tidak dibantah oleh Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PKB Riau, Abdul Wahid. Menurutnya, kemungkinan itu bisa saja dilaksanakan tapi tentu harus dibuktikan dulu kinerja mereka.

"Ya, kita akan memproses mereka, tergantung hasil Pileg 2024 nanti, kalau memadai hasilnya kita tak akan lepaskan (peluang) itu," kata Wahid, Minggu (4/4/2021).

Jika keduanya berhasil meraih kursi yang bisa memperkuat posisi tawar PKB di Pilkada, Wahid memastikan akan merekomendasikan mereka berdua untuk maju di Pilkada mendatang.

"Misalnya, kalau PKB di Kampar dapat 6-7 kursi, tinggal cari 2-3 kursi lagi untuk maju, begitu juga Pekanbaru. Minimal bisa dapat kursi yang 'cukup makan'," tambahnya. ***