TEMBILAHAN, GORIAU.COM - Menjelang datangnya Idul Fitri 1435 Hijriah, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Indragiri Hilir (Inhil) melakukan Rapat Koordinasi (Rakor) persiapan operasi angkutan lebaran terpadu di Aula Badan Perencanaan dan Pembangunan Daerah, Jum'at (18/7/2014).

Rapat yang dipimpin Asisten 1 Setda Kabupaten Inhil, Darussalam ini diikuti oleh beberapa instansi terkait dengan persiapan operasi angkutan.

Usai memimpin rapat, Darussalam kepada wartawan mengatakan Rakor kali ini ditekankan pada koordinasi kususnya angkutan baik di darat maupun di laut.

''Kita mengantisipasi kemungkinan-kemungkinan yang akan terjadi, seperti penumpukan penumpang yang tidak terangkut, kondisi kemacetan, dan kerawanan-kerawanan kecelakaan,'' kata Darussalam.

Selain itu pula, dikatakannya bahwa Pemkab Inhil akan segera melakukan pengecekan kelapangan mengenai persediaan Bahan Bakar Minyak (BBM) terutama solar dan bensin.

''Ini yang kita antisipasi, agar H-7 dan H+7 ini semuanya dapat berjalan dengan baik dan lancar,'' tambahnya.(ayu)