PANGKALAN KERINCI - Sejumlah komponen alat berat di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) sampah Desa Kemang, Kecamatan Pangkalan Kuras dijarah maling. Akibatnya, alat berat milih Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Pelalawan, Riau, tersebut tak bisa beroperasi.

Paur Humas Polres Pelalawan, Bripka Very Firmansyah, Rabu (9/1/2019) mengatakan, peristiwa pencurian dilaporkan pada Selasa kemarin, pelakunya masih dalam lidik.

Diterangkan Very, peristiwa pencurian diketahui saat salah seorang pekerja melaksanakan patroli dan mengecek perlengkapan alat berat.

"Sekira pukul 03.00 WIB saksi ini datang lagi kelokasi untuk mengecek alat berat, namun patroli hanya sampai di pos saja," tuturnya.

Selanjutnya, sekira pukul 07.30 WIB seorang pekerja datang ke TPA Desa Kemang dan hendak bekerja.

"Namun saat ingin memanaskan mesin alat berat, ia melihat beberapa komponen alat berat yakni 1 unit panel kontrol Excavator Pindad, 2 baterai Excavator Pindad 25 Ampere, 1 unit panel kontrol Excavator Cat 320 D, 1 unit mesin pompa air, dan 1 unit timbangan digital sudah raib," jelas Very.

Paur Humas menambahkan, atas kejadian tersebut TPA sampah Kemang mengalami kerugian senilai kurang lebih Rp80 juta. "Kasusnya ditanganin Polsek Pangkalan Kuras," tandasnya kepada GoRiau. ***