RENGAT - Kapolres Indragiri Hulu Riau AKBP Abas Basuni melalui Kabag Ops Polres Kompol Frenky Tambunan menghimbau masyarakat untuk selalu waspada terkait paham radikal dan ancaman terorisme yang masuk ke wilayah itu.

"Beberapa waktu lalu, berbagai aksi teroris sempat terjadi di beberapa kota di Indonesia, tidak terutup kemungkinan hal itu bisa saja sampai di Inhu. Maka dari itu, kita menghimbau kepada masyarakat untuk selalu waspada," sebut Frenky menjawab GoRiau.com, Jumat (23/12/2016).

Baca Juga: tunggani KLX, Pelajar SMP di Inhu Tewas Bersimbah Darah

Selain itu, dalam mengantisipasi masuknya paham radikal dan terorisme tersebut, masyarakat dipandang perlu untuk menumbuhkan sikap Self Awareness (kewaspadaan diri), baik terhadap diri sendiri, lingkungan maupun linkup komunitas masing-masing.

"Dengan kita waspada, tentunya rasa aman dan nyaman baik secara fisikis dan fisik tentunya akan terwujud. Begitu juga dengan masyarakat yang merayakan natal 2016 dan tahun baru 2017," tegasnya.

Adapun cara masyarakat yang paling sederhana untuk cegah tangkal aksi terorisme tersebut yaitu, dengan memberlakukan pola wajib lapor terhadap warga atau pendatang baru dilingkungan masing-masing. Mulai dari tingkat RT hingga kelurahan dan desa, tutur Frenky.

Baca Juga: Walau Masa Berlaku IMTA Belah Berakhir, Akan Tetapi 9 WNA Ini Masih Aman Bekerja di Inhu

Dan jika ditemukan hal-hal mencurigakan, diharapkan masyarakat segera mengambil langkah koordinasi dengan Bhabinkamtipmas dan Bhabinsa setempat untuk dilaporkan ke tingkat pimpinan yang lebih tinggi.

"Teroris dan paham radikal adalah musuk kita bersama. Jangan kasih ruang bagi mereka karena itu akan memecah belah kita," pungkas mantan Kapolsek Rengat Barat itu.*** #INHU