DUMAI - Kepolisian Resort (Polres) Dumai bersama instansi terkait akan segera melaksanakan Sidak Pasar menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru 2018 mendatang.

Kepala Kepolisian Resort (Kapolres) Dumai, AKBP Restika P Nainggolan mengatakan, pelaksanaan Sidak Pasar perlu dilaksanakan menjelang perayaan hari besar keagamaan.

"Sidak yang akan kita laksanakan untuk mencegah adanya penimbunan bahan makanan pokok yang bisa membuat kenaikan harga," kata AKBP Restika P Nainggolan, Senin (3/12/2018).

Dikatakannya juga, pencegahan permainan dari pedagang nakal tersebut perlu dilaksanakan bersama instansi terkait, agar harga segala kebutuhan pokok tetap stabil.

"Saat ini kita masih koordinasi dengan instansi terkait," kata Kapolres Dumai.

Direncanakannya juta, sidak sendiri akan dilakukan sejumlah pasar yang ada di kota Dumai, seperti pasar tradisional Senggol Dumai dan Bunda Sri Mersing serta Pulau Payung. ***