TELUKKUANTAN - Bakal calon incumbent Bupati Kuantan Singingi (Kuansing), Riau, Drs. H. Mursini, MSi secara mengejutkan mendaftar bersama-sama dengan Indra Putra ke DPC PKB Kuansing, Sabtu (30/11/2019) malam.

Kehadiran Mursini dan Indra Putra secara bersamaan dipertanyakan oleh Musliadi, Ketua DPC PKB Kuansing. Pria yang akrab disapa Cak Mus ini meminta penjelasan keduanya, apakah sepaket atau tidak.

Menjawab hal itu, Mursini menegaskan bahwa dirinya mendaftar sebagai bakal calon bupati. Begitu juga sebaliknya dengan Indra Putra. Keduanya mendaftar sebagai bakal calon bupati.

Indra Putra pun mengiyakan apa yang disampaikan Mursini. Namun, Indra memberi sinyal bahwa dia mau berpasangan dengan Mursini.

"Kini tinggal PKB, mau atau tidak menjadi mediatornya," ujar Indra Putra.

Usai mendaftar, Mursini mengakui bahwa Indra Putra merupakan salah satu bakal calon wakil bupati yang dibidiknya.

"Pak Indra salah satu bakal calon wakil bupati yang dibidik. Kita sudah jalin komunikasi dan saya pikir, akan ada pembicaraan lebih lanjut," ujar Mursini.

Secara terpisah di tempat yang sama, Indra Putra menyatakan siap mendampingi Mursini di Pilkada Kuansing 2020 mendatang.

"Saya siap," tegas Indra.

Seperti diketahui, Indra Putra merupakan cucu H. Sukarmis dan menjadi 'lawan' Mursini pada Pilkada 2015 silam. Hubungan antara Mursini dan Sukarmis cukup rumit, pernah menjadi 'kawan' pada Pilkada 2006 dan 'lawan' pada Pilkada 2011. Pada Pilkada 2015, Sukarmis pun menciptakan 'lawan' politik bagi Mursini.***