BANGKINANG - Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke-38 tingkat Provinsi Riau di Kabupaten Kampar, secara resmi ditutup Gubernur Riau, H Syamsuar, Sabtu malam (30/11/2019).

Kafilah Kabupaten Bengkalis keluar sebagai terbaik II dikalahkan Kabupaten Kampar sebagai tuan rumah MTQ Riau tahun 2019 yang berhasil meraih gelar juara umum dari 12 kabupaten/kota se-Riau.

Total perolehan nilai Kafilah Kabupaten Bengkalis adalah sebesar 74 poin, sedangkan Kampar menduduki nilai puncak 91 poin. Diurutan ketiga Kabupaten Rokan Hilir 47 poin, keempat Kabupaten Pelelawan dan Siak yang memperoleh nilai sama 41.

Sedangkan Rokan Hulu di posisi kelima (39), Pekanbaru (35), Kepulauan Meranti (27), Indra Giri Hulu (20), Indra Giri Hilir (18), Kuantan Singingi (17) dan Dumai 5 poin.

"Alhamdulillah kita bersyukur sekali tahun ini kita meraih peringkat II. Tentunya ini sebuah prestasi dan peningkatan yang luar biasa. Terlebih tahun lalu kita hanya mampu di posisi keempat,'' ujar Sekretaris Daerah Bengkalis, H Bustami HY usai mengikuti malam penutupan

“Mewakili Bupati Bengkalis atas nama pemerintah daerah dan seluruh masyarakat, kita ucapkan selamat dan tahniah kepada para peserta terbaik kita yang telah berjuang untuk menjadi yang terbaik pada MTQ Provinsi Riau tahun 2019 ini,” ucapnya.

Turut terlihat hadir pada penutupan MTQ Riau ini, Asisten Perekonominan dan Pembangunan Kabupaten Bengkalis, H Heri Indra Putra yang merupakan Ketua Harian LPTQ Kabupaten Bengkalis, Kakan Kemenag Bengkalis, H Jumari, Kabag Kesra H Hambali dan Ketua DWP Bengkalis, Hj Akna Juwita

Pundi-pundi poin yang berhasil peroleh Kafilah Kabupaten Bengkalis diantaranya Cabang Tilawah golongan Tartil putra (Surya Dharma) dan putri (Zatil Aghnia) yang keduanya meraih juara l dengan masing-masing 5 poin.

Kemudian Cabang Tilawah golongan Tilawah Desawa putra (Azwan) terbaik I dengan 5 poin, golongan Qira’at Murattal Dewasa Putra (Sahlan) terbaik III perolehan 1 poin. Cabang Tahfiz golongan 1 juz dan tilawah putra (M Danil Syarizal) terbaik II dengan 3 poin.

Golongan 5 juz dan tilawah putra (Syahril Al Fiqri) terbaik II dan putri (Alfianti) terbaik I dan total 8 poin, golongan 10 juz putra (M Dalimanul Hakim) terbaik III, 1 poin, golongan 30 juz putri (Annisa Azzahra) terbaik III, 1 poin.

Selanjutnya Cabang Tafsir golongan Bahasa Indonesia putra (Zulkifli) terbaik II, 5 poin, golongan Bahasa Inggris putra (Tengku Muhammad Owais Arief) terbaik II, 5 poin. Cabang Fahmil Quran putra (M. Fitra Jasrid Ramadhan, Beny Syafiq Najmudin dan Muhammad Hafis) dan putri (Anissa'adah, Susilawati Ningsih dan Deby Angrraini), keduanya meraih terbaik I dengan total 10 poin.

Cabang Khat golongan Naskah putra (Nanag Hidayatullah) dan putri (Fauzah Lurahmi) keduanya terbaik II, dengan total poin 6 poin, golongan Hiasan Mushaf putra (Agung Sukoco) terbaik II dan putri (Nesa Aqila) terbaik I, keseluruhan poin 8.

Golongan Dekorasi putra (Ilham Fadli) dan putri (Rizda Dwi Larasati) terbaik II, dengan 6 poin. Dan terakhir Cabang Musabaqah Makalah Qur’an putra (Dandi Kurniawan) dan putri (Tunziah) memperoleh terbaik III dan II dengan total 4 poin.***