SELATPANJANG - Mantan Kapolres pertama di Kepulauan Meranti AKBP Zahwani Pandra Arsyad SH MSi menerima penghargaan dari Palang Merah Indonesia (PMI). Penghargaan yang diterima mantan Abang Jakarta 1991 ini sebagai pendonor darah sukarela yang telah mencapai 75 kali.

"Selama 24 tahun saya telah mendonor darah. Sejak tahun 1992 hingga tahun 2016, sudah 75 kali, dan akan terus saya lakukan," kata AKBP Pandra kepada GoRiau, melalui pesan singkat WA nya, Sabtu (29/10/2016).

Laki-laki bertubuh tegap tinggi yang sekarang menjabat sebagai Kanit III Bagresmob Robinops Bareskrim Polri ini menambahkan, sampai usianya 46 tahun, Ia masih terasa sehat walafiat. Bahkan, kata Pandra lagi, meski cukup lama tinggal di Riau, banyak mengkonsumsi makanan bersantan dan seafood, tidak membuat kolestrolnya tinggi.

Hal itu, tambah Pandra, terlihat dari hasil Medical Check-up di Pusdokkes Polri. "Hasilnya cukup baik. HDL Cholestrol dan LDL Cholestrol, gula darah serta tensi darah sangat normal," ujar AKBP Pandra lagi.

Sebagai mantan polisi nomor satu di Kota Sagu, Pandra mengerti betul kesusahan akan darah andai dibutuhkan pasien di Kepulauan Meranti. Hal itu dikarenakan memang di PMI belum tersedianya Bank Darah. Ia juga mengimbau agar warga masyarakat mau menjadi pendonor sukarela, apalagi darah ini berkaitan dengan hidup orang banyak.

"Minimal daftarkan diri dan golongan darah. Jadi, saat ada yang membutuhkan langsung donor. Hidup terasa sangat sehat dan segar dengan rutin donor darah," pesan Pandra. ***