PEKANBARU - Seorang warga jalan Bhakti Husada, Kecamatan Tenayan Raya, Parulian Sitompul (45) mendatangi Mapolsek Tenayan Raya, Pekanbaru, Jumat (28/10/2016) pagi, setelah menderita luka bacok dilengannya.

Kejadian nahas itu, bermula ketika korban bersama dua anaknya tengah berbelanja di warung di jalan Pesantren, Kecamatan Tenayan Raya, pukul 07.30 WIB dengan mengendarai sepeda motor.

Tiba-tiba, saat sedang mengikat belanjaannya ke atas sepeda motor, seorang pria tidak dikenal langsung mengayunkan sebilah parang kearah korban. Beruntung korban berhasil menghindar.

Tidak puas melihat korban mengelak, pelaku kembali mengejar korban. Ketika korban akan terjatuh, pelaku langsung mengayunkan kembali parangnya ke arah kepala korban. Spontan korban menangkis dengan tangan kanannya hingga terkena bacokan.

Setelah korban terjatuh, pelaku kembali membacok paha dan pinggang korban, kemudian langsung melarikan diri bersama temannya yang sudah menunggu di sepeda motor. Korban, lantas membuat laporan ke Polsek Tenayan Raya.

"Setelah melapor ke kita, korban langsung kita bawa ke RS Bhayangkara Polda Riau untuk menjalani perawatan medis serta meminta hasil visumnya," beber Kapolsek Tenayan Raya, Kompol Indra Rusdi saat dikonfirmasi GoRiau.com (GoNews Grup) melalui selularnya, Jumat (28/10/2016) sore.

"Pelakunya sedang kita selidiki, dugaan sementara ada dua orang. Kita juga sedang mengumpulkan keterangan dari sejumlah saksi," pungkasnya.***