DUMAI - Usai disambut Pemerintah Kota Dumai di Masjid Al-Manan Bagan Besar, seorang jamaah haji perempuan dibawa ke dalam mobil ambulance.  Jamaah haji perempuan yang diketahui adalah warga kelurahan Purnama, Kecamatan Dumai Barat, terpaksa diangkut ke dalam mobil ambulans yang terparkir di halaman masjid Al-Manan.

"Ibu ini mengalami kembung pada perutnya, mungkin akibat makan tidak teratur saat melaksanakan ibadah haji, " Kata dr Hafidz, kepala bidang kesehatan masyarakat Dinas Kesehatan Kota Dumai kepada GoRiau.com, Kamis (22/8/2019).

Disebutkannya juga, jemaah haji tersebut juga telah diantarkan ke rumah nya yang terletak di Purnama, Kecamatan Dumai Barat dengan menggunakan Ambulance.

"Alhamdulillah, ibu ini tidak sempat mendapatkan perawatan medis, karena kondisinya sudah membaik," Katanya.

Dikatakannya juga, kondisi seluruh jamaah yang sampai di kota Dumai dalam keadaan sehat semuanya.

"Tidak ada jamaah yang harus mendapatkan tindakan medis lanjutan, Rata-rata nya sehat semua meskipun terlihat lelah, " Katanya kembali.

Ahmad Jufendi ketua kelompok terbang (Kloter) 5 asal kota Dumai, menyebutkan terdapat juga salah seorang jamaah asal Dumai yang mendapatkan perawatan medis di salah satu rumah sakit di Kota Pekanbaru.

"Ada juga jamaah kita yang mendapatkan perawatan medis saat tiba di Pekanbaru, mungkin akibat kelelahan dan ditemani oleh keluarganya yang berada di kota Pekanbaru, " Kata Ahmad Jufendi kepada GoRiau.com.

Dijelaskannya, bahwa terdapat sepuluh orang jamaah haji lainnya turun di Pekanbaru atas permintaan pribadi untuk menginap di rumah keluarga.

"Jamaah kloter 5 asal Dumai berjumlah 185 orang, alhamdulillah semuanya sampai di tanah air, "katanya mengakhiri.

Jemaah haji asal kota Dumai kloter 5 tiba di kota Dumai dengan menggunakan enam bus pariwisata disambut langsung oleh asisten 1 kota Dumai Amiruddin beserta unsur muspida. ***