PAMEKASAN - Diam-diam ternyata Madura United FC bikin kejutan. Mereka memperkenalkan Andik Vermansah sebagai pemain barunya lewat rilis pada Senin, 24 Desember 2018 malam.

Madura United bergerak cepat mendatangkan Andik Vermansah. Terutama setelah Bayu Gatra resmi pindah ke klub lain. Bayu Gatra dan Andik Vermansah memang punya posisi yang sama, yaitu penyerang sayap.

"Madura bukan hal baru buat Andik Vermansah. Karena dia terlahir dari otangtua dan lingkungan Madura. Selamat datang Andik Vermansah, saatnya mengharumkan tanah leluhur dengan membawa prestasi buat Madura United," kata Haruna Soemitro, manajer Madura United.

Manajemen Madura United mengungkapkan usaha untuk mendatangkan Andik Vermansah tidaklah mudah. Banyak klub yang berlomba untuk mendapatkan pemain berusia 27 tahun ini.

Selain klub di Indonesia juga ada beberapa klub Malaysia yang memberi penawaran lebih fantastis. Tapi akhirnya Andik Vermansah memilih bermain di Madura United.

"Andik Vermansah dikontrak dengan durasi 1 musim kompetisi 2019," ucap Haruna Soemitro. Sebelum ini Andik Vermansah memperkuat Kedah FA. ***