PEKANBARU - Usai membuat karya tulis, peserta calon Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Riau akan menjalani tes perorangan berhadapan dengan lima orang penguji dari tim panitia seleksi (pansel).

"Untuk pembuatan karya tulis ini masih dilakukan secara bersama-sama dalam satu ruangan. Tes tahap berikutnya baru akan dilakukan perorangan dihadapan lima tim pansel," ungkap Kepala Badan Kepegawaian, Pendidikan dan Pelatihan Daerah (BKP2D) Provinsi Riau, Asrizal kepada GoRiau.com, Kamis (19/5/2016), di ruang bedah buku, Badan Perpustakaan, Arsip dan Dokumentasi (BPAD) Provinsi Riau.

Nantinya, masing-masing peserta akan diberi waktu selama 45 menit yaitu 15 menit untuk presentasi karya tulisnya dan 30 menit untuk wawancara mendalam. Agendanya, Senin (23/5/2016) untuk mempresentasikan hasil harya tulis itu. Selanjutnya, Selasa (24/5/2016), ketujuh peserta akan mengikuti wawancara mendalam secara perorangan di ruang rapat Sekdaprov Riau.

"Melalui uji kompetensi bidang ini akan mengerucut menjadi tiga nama untuk diajukan kepada PPK (Pejabat Pembina Kepegawaian). Mudah-mudahan bisa diumumkan 28 Mei 2016 ini," tutupnya. ***