PEKANBARU - Kasus positif Coronavirus Disease 2019 (Covid-19) di Provinsi Riau masih mengalami penambahan kasus baru. Yang mana, per hari Jumat (05/03/2021) di Riau terdapat penambahan 129 kasus terkonfirmasi Covid-19.

"Hari ini penambahan kasus baru ada 129 kasus. Sehingga total keseluruhan kasus terkonfirmasi Covid-19 di Riau menjadi 31.836 kasus selama Pandemi ini," kata Kepala Dinas Kesehatan (Diskes) Provinsi Riau, Mimi Yuliani Nazir di Pekanbaru, Jumat malam.

Sedangkan kabar baiknya di Riau hari ini juga terdapat penambahan 100 pasien Covid-19 yang dinyatakan sembuh. Sehingga total pasien sembuh mencapai 30.094 orang.

Namun, kabar dukanya terdapat penambahan satu pasien yang dinyatakan meninggal dunia karena Covid-19. Yakni, Tn. SE (77) yang merupakan warga Kabupaten Bengkalis.

"Sehingga hingga saat ini kasus kematian karena Covid-19 di Riau tercatat ada 774 orang," jelasnya.

Kemudian, untuk pasien positif Covid-19 di Riau yang masih menjalani isolasi tercatat ada sebanyak 968 pasien lagi. Yang mana mereka ini terbagi dalam kategori pasien isolasi mandiri dan pasien isolasi rumah sakit.

"Pasien isolasi mandiri masih 684 orang dan pasien yang diisolasi dan menjalani perawatan di rumah sakit masih 284 orang. Mari kita doakan semoga para pasien ini lekas sembuh," kata Mimi. ***