PEKANBARU - Tim sepakbola U-15 Provinsi Riau dalam laga final Kejuaraan Nasional (Kejurnas) U-15 di Bogor, Kamis (28/11/2019), sore tadi dikalahkan U-15 Provinsi Banten dengan skor akhir 1-2. Meskipun menelan pahitnya kekalahan, namun prestasi sebagai juara dua nasional ini mendapat apresiasi dari Gubernur Riau (Gubri), Syamsuar.

"Anak-anak Riau usia 15 tahun yang mengikuti kejuaraan nasional di Bogor, sudah membuktikan kehebatannya pada laga nasional. Ini merupakan prestasi membanggakan bagi Bumi Lancang Kuning. Selamat kepada Fauzan Al Anshori dari Riau, yang menjadi pemain terbaik U-15," kata Syamsuar kepada GoRiau.com.

Putra terbaik Riau yang berlaga pada Kejurnas U-15 2019, sambung Syamsuar, untuk selalu jaga kekompakan dan terus semangat mengembangkan bakatnya dalam bermain sepakbola. Jangan pernah lelah untuk terus melatih diri dalam mengasah kemampuan memainkan bola.

"Selamat, sudah menjadi kebanggaan masyarakat Riau, sekolah dan orangtua, serta saya pribadi. Ingat, kejar cita-cita untuk menjadi yang terbaik dalam bermain sepakbola. Terimakasih kepada masyarakat Riau yang telah memberikan dukungan dan doanya kepada tim U-15 Riau," ungkap Syamsuar.

Berikut ini, nama anak-anak terbaik yang berlaga pada Kejirnas U-15 di Bogor, asal Kota Pekanbaru, yakni Habib Hidayatullah, Pramudia Dwi Trenady, Haikal Anelkha, Jordi Mario Atangana, dan Muhammad Ferhan. Asal Kuantan Singingi (Kuansing), yaitu Ahmad Halin Tasya, Bintang Delpadillah, dan Ivan Helquera.

Selanjutnya, asal Rokan Hulu (Rohul), yakni Ahlam Rizki Aditya dan Sheva Da Vansa. Asal Kampar, yaitu Nanang Zuhratul Hikmal, Fauzan Alanshori, Doni Pratama, Mahfadel Adari, dan Yahya Mulana. Asal Bengkalis, yakni Muhammad Yudistira dan asal Indragiri Hilir, yakni Tri Suandi dan Pirlo Saktiawan. ***