SELATPANJANG - Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) Kecamatan Tebing Tinggi dibuka oleh Wakil Bupati Meranti H Said Hasyim, Senin (11/2/2019). Dalam kesempatan itu Camat Tebingtinggi Helfandi SE MM, kembali mengusulkan pembangunan kantor camat setelah dua kali dicancel.

Helfandi mengharapkan pembangunan Kantor Camat Tebingtinggi tak lagi dicancel. Karena kondisinya sudah sangat tidak memungkinkan jika hanya dilakukan perbaikan atau direhab.

"Kami faham dengan kondisi keuangan Meranti, tapi mohon jangan dicancel lagi. Sebab Tebingtinggi merupakan wajah Kepulauan Meranti," katanya.

Menanggapi persoalan yang disampaikan Helfandi, Ketua DPRD Fauzi Hasan SE mengaku keberatan, karena menurutnya seharusnya yang menjadi prioritas di Kecamatan Tebingtinggi yakni persoalan sampah.

"Persoalan sampah dulu baru pembangunan kantor, karena masih bisa bekerja meski ruangan sempit tapi kalau sampah menyangkut kesehatan," ungkapnya.

Sementara itu, Wakil Bupati Kepulauan Meranti H Said Hasyim dalam sambutannya mengatakan kepada masing-masing Organisasi Perangkat Daerah (OPD) untuk fokus pada tiga program inti.

"Untuk Kecamatan Tebingtinggi, kita minta setiap OPD untuk dapat memaparkan tiga program inti. Yang paling prioriatas adalah infrastruktur. Baik infrastukrut pelabuhan, sekolah, rumah sakit, kantor dan sebagainya," kata Said.

Kemudian, pembangunan pemberdayan ekonomi juga menjadi hal yang dianggap penting. Dengan dana dan sumber daya yang ada, Pemerintah Kabupaten Meranti meminta hal tersebut dapat dimanfaatkan dengan baik. Sehingga dapat merubah kehidupan masyarakat menjadi lebih baik.

Selanjutnya, wabup juga menegaskan agar OPD yang berhubungan dengan kemiskinan untuk mengkaji bagaimana trobosan untuk mengentaskan kemiskinan di Meranti.

"Masalah kemiskinan, kita minta kepada OPD yang berkaitan dengan itu untuk mengkaji bagaimana trobosan dan usulan agar sekiranya angka kemiskinan di Meranti dapat diatasi," pintanya.

Untuk diketahui, Musrenbang yang dilaksanakan di Aula Kantor Camat Tebingtinggi itu dihadiri oleh Wakil Bupati Kepulauan Meranti H Said Hasyim, Sekda Yulian Norwis SE MM, Ketua DPRD Fauzi Hasan SE, Camat Tebingtinggi Helfandi SE MM, kepala OPD dan Kades serta sejumlah instansi terkait lainnya.***