TEMBILAHAN, GORIAU.COM - Masyarakat Desa Harapan Jaya, Kecamatan Tempuling, Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil), Provinsi Riau, mendambakan penambahan guru PNS di desa mereka, karena hingga kini, jumlah guru PNS sangat jauh dari kata mencukupi.

Hal tersebut diutarakan masyarakat Desa Harapan Jaya, kepada Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD), Inhil, Dani M Nursalam saat Politisi Partai Kebangkitan Bangsa itu melaksanakan Reses I masa persidangan I, tahun 2015.

''Iya, masyarakat di sana minta penambahan guru PNS, terutama di SDN 020 dan 025,'' ujar mantan Ketua Himpunan Pemuda Pelajar Mahasiswa Indragiri Hilir (Hippmih) ini.

https://www.goriau.com/assets/imgbank/30042015/dani2jpg-2034.jpg

Ketua DPRD Inhil, Dani M Nursalam mencatat seluruh keluhan masyarakat Desa Harapan Jaya.

Untuk mewujudkan keinginan masyarakat tersebut, dikatakan Dani, dirinya akan meminta baik kepada Dinas Pendidikan (Disdik) maupun Badan Kepegawaian Daerah (BKD), Inhil agar menyebar jumlah guru PNS secara merata, tidak hanya di Desa Harapan Jaya saja, namun diseluruh Negeri Seribu Parit ini.

''Tahun depan, penyebaran guru PNS secara merata harus menjadi prioritas Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Inhil, terutama Disdik dan BKD harus memperhatikan hal ini,'' tukasnya.

https://www.goriau.com/assets/imgbank/30042015/dani1jpg-2033.jpg

Ketua DPRD Inhil, Dani M Nursalam saat akan melaksanakan reses di Desa Harapan Jaya.

Selain meminta penambahan guru PNS, masyarakat di Desa Harapan Jaya juga meminta normalisasi parit dan pembangunan infrastruktur jalan.

''Pokoknya, semua aspirasi masyarakat yang didapat dari reses, akan kita rangkum semua, dan sampaikan di sidang paripurna, selanjutnya dijadikan pokok-pokok pikiran DPRD, yang muara akhirnya menjadi acuan penyusunan program Pemkab,'' jelas Dani M Nursalam.(ayu)