PEKANBARU - Masa pendaftaran bagi KONI kabupaten/kota yang akan menjadi tuan rumah Porprov X Riau sudah berakhir, dan KONI Kota Pekanbaru menjadi yang pertama menyerahkan kelengkapan syarat administrasi.

"Kita datang ke KONI Kota Pekanbaru untuk menyerahkan dokumen pendaftaran sebagai tuan rumah Porprov X Riau yang aka digelar tahun 2021 mendatang," kata Ketua KONI Kota Pekanbaru, Anis Murzil.

Anis menuturkan, pihaknya sudah menyatakan siap untuk menjadi tuan rumah perhelatan olahraga terakbar di Provinsi Riau tersebut.

"Kita sangat optmis, KONI Riau akan menunjuk Pekanbaru sebagai tuan rumah Porprov X Riau 2021," tutur Anis, Senin (26/11/2018).

Bersiap untuk menjadi tuan rumah pada Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) X Riau tahun 2021 mendatang, KONI Kota Pekanbaru melakukan peninjauan pelaksanaan Porprov XV Sumbar yang di gelar di Kabupaten Padang Pariaman pertengahan November 2018 lalu.

Anis mengakui, beberapa hal dari KONI Kabupaten Padang Pariaman sebagai tuan rumah Porprov XV Sumbar 2018 akan menjadi pembelajaran bagi KONI Kota Pekanbaru yang nantinya akan menjadi tuan rumah Porprov X Riau 2021 mendatang.

"Tentunya, beberapa hal dari KONI Kabupaten Padang Pariaman ini akan kita terapkan KONI Pekanbaru sebagai tuan rumah saat pelaksanaan Porprov X Riau 2021 mendatang. Seperti peningkatan jumlah cabor," tandasnya.

Selain KONI Kota Pekanbaru, ada beberapa kabupaten yang juga sempat mengajukan diri untuk menjadi tuan rumah Porprov X Riau, yakni Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing) dan Kabupaten Bengkalis. ***