PEKANBARU - Sekitar seribu umat Islam menghadiri Tablig Akbar di Masjid Paripurna Al-Mukminin, Jalan Kutilang Sakti, kawasan Panam, Kelurahan Simpang Baru, Kecamatan Tampan, Pekanbaru, Riau, Rabu (5/2/2020) malam.

Tablig Akbar yang digelar Komunitas Riau Mengaji itu menghadirkan Wakil Sekretaris Jenderal Majelis Ulama Indonesia (MUI) Dr KH Tengku Zulkarnain sebagai pemberi tausyiah (penceramah).

Pantauan GorIau.com, jamaah yang hadir tak tertampung di dalam dan teras masjid, sehingga sebagian harus mendengarkan tausyiah ustaz Tengku Zulkarnain di bawah tenda yang telah disiapkan panitia di halaman masjid dan badan Jalan Kutilang Sakti.

Dalam tausyiahnya, mantan dosen Universitas Sumatera Utara (USU) itu mengingatkan, seorang Muslim bisa lebih mulia dari malaikat, namun bisa pula lebih rendah dari hewan.

''Mereka yang bertakwa dan beramal shaleh, derajatnya lebih mulia dari malaikat. Sebaliknya, mereka yang memperturutkan hawa nafsunya, maka derajatnya lebih rendah dari hewan,'' jelasnya.

Tengku Zulkarnain juga mengingatkan umat Islam tidak berambisi. Sebab menurutnya, ambisi menyebabkan orang menghalalkan segala cara. Termasuk menggunakan cara-cara yang dilarang oleh ajaran Islam.

Namun lanjutnya, umat Islam boleh bercita-cita dan berjuang untuk mencapainya sesuai tuntunan agama. ''Bersyukur bila cita-citanya tercapai dan bersabar bila gagal,'' ujarnya.

Saat Tengku Zulkarnain memberikan tausyiah, terdengar jamaah meneriakkan takbir beberapa kali. Diantaranya, ketika Tengku Zulkarnain mengatakan bahwa beruntunglah orang-orang memilih Islam sebagai agamanya.

Sementara Dr Rodi Wahyudi dalam sambutannya mewakili pengurus Masjid Al-Mukminin, mengatakan, umat Islam di Jalan Kutilang Sakti dan sekitarnya harus bersyukur karena Allah SWT telah mengirimkan ulama ke kawasan tempat tinggalnya.

'' Salah satu bentuk rahmat Allah kepada masyaraka di suatu daerah, Dia akan mengirimkan ulama untuk menasihati mereka,'' kata Rodi. bas