PEKANBARU, GORIAU.COM - Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Asosiasi Petani Kelapa Sawit Indonesia (Apkasindo) Provinsi Riau yang diketuai Ir Gulat Medali Emas Manurung secara resmi dilantik untuk masa bakti 2014-2019 di Hotel Pangeran, Jalan Sudirman, Pekanbaru, Riau, Rabu (16/4/2014).

Pelantikan langsung dilakukan Ketua Umum DPP Apkasindo, Anizar Simanjuntak dan dihadiri Gubernur Riau (Gubri), H Annas Maamun.

Selain pelantikan, juga dilaksanakan Seminar Kelembagaan Asosiasi Petani Indonesia dengan tema "Penguatan Kelembagaan dalam Rangka Peningkatan Produksi dan Produktivitas Perkebunan yang Ramah Lingkungan".

Seminar merupakan kerjasama Dinas Perkebunan Provinsi Riau dan PT Bank Riau-Kepri. Ir Gulat Medali Emas Manurung dalam sambutannya, menjelaskan, Musyawarah Provinsi (Musprov) sendiri sudah dilaksanakan pada 14 November 2013.

Dalam menjalankan program ke depan, Gulat ingin bekerjasama dengan Dinas Perkebunan Riau untuk sosialisasi dan penyuluhan kepada masyarakat bagaimana mengelola kebun kelapa sawit dengan baik dan benar.

"Kita juga ingin berperan aktif bersama Disbun Riau untuk penetapan harga jual kelapa sawit dengan mengutamakan kepentingan bagi masyarakat," tegas Gulat.

Dirinya juga ingin DPW Apkasindo Riau bisa memperjuangkan harga kelapa sawit di Riau yang saat dinilai masih rendah, bahkan lebih rendah dari provinsi tetangga, yakni Jambi.

"Jambi dengan waktu dan lokasi yang susah dijangkau masih bisa menjual dengan harga tinggi, kita akan perjuangkan itu," kata Gulat.

Sementara itu, Ketua Umum DPP Apkasindo, Anizar Simanjuntak, menegaskan, hal yang paling penting adalah bagaimana memperjuangkan nasib para petani kelapa sawit ke depan.

"Kemudian bagaimana DPW dan DPD Apkasindo di Riau bisa menguatkan kerjasama dengan pemerintah daerah, karena pemerintah merupakan ayah angkat bagi Apkasindo seperti di daerah lainnya," harapnya.***