PEKANBARU - Kepala Bidang Olahraga Dinas Pemuda dan Olahraga (Kabid Olahraga Dispora) Kota Pekanbaru, Asrijal mengatakan penerimanaan Kelas Olahraga SMP (KOSMP) tidak akan kekurangan peserta didik.

Menurutnya penerimaan peserta didik baru (PPDB) KOSMP yang dilakukan di dua sekolah yaitu SMP N 10 dan SMP N 13 Pekanbaru akan terpenuhi dengan jalur prestasi non akademik yang tersedia.

"Walaupun daya tampung yang tersedia 50 orang dengan masing-masing 25 peserta di tiap sekolah. Mereka yang daftar dengan jalur non akademik akan masuk di kelas olahraga sesuai prestasinya," kata Asrijal di Pekanbaru, Rabu (3/7/2019).

Diketahui bahwa saat ini ada sekitar 18 peserta yang mengembalikan formulir pendaftaran di dua sekolah. Dan jumlah tersebut akan bertambah karena belum termasuk penggabungan data dari SMP N 13 dan SMP 10 Pekanbaru.

"Kita belum bisa memastikan berapa jumlahnya karena ini merupakan hari terakhir pendaftaran,"tambahnya.

Untuk diketahui, ada 4 cabang olaraga yang tersedia di SMP N 10 Pekanbaru yaitu takraw, pencak silat, bulu tangkis dan renang.

Sedangkan untuk SMP N 13 Pekanbaru, ada 4 cabang olahraga dalam penerimaannya yaitu futsal, pencak silat, bulu tangkis dan renang. ***