PEKANBARU - Kejahatan bisa terjadi kapan saja dan dimana saja, seperti yang dialami mahasiswi di Kota Pekanbaru, Riau, ini. Saat ia berhenti sebentar untuk melihat google maps di pinggir jalan, handphonenya tiba-tiba disambar jambret. Beruntung, pelaku berhasil dihentikan oleh warga sekitar.

Aksi jambret yang dialami seorang mahasiswi di Pekanbaru, bernama Weni Putru Ningsi (21), pada hari Minggu (18/4/2021) malam, sekitar pukul 20.45 WIB.

Malam itu korban baru saja selesai buka bersama dengan teman-teman kampusnya di sekitaran Jalan HR Soebrantas Panam. Kemudian korban hendak pergi ke salah satu angkringan yang berada di Jalan Arifin Achmad.

Saat diperjalanan, korban berhenti sebentar di pinggir jalan untuk melihat google maps di handphone miliknya. Tiba-tiba saja, datang dua orang lelaki tidak dikenali mendekati korban dan langsung menyambar handphonenya.

Kemudian para pelaku melarikan diri dengan motor, korban seketika berteriak minta tolong kepada warga sekitar. Warga yang mendengar teriakan korban, langsung mengejar pelaku. Setibanya di depan kantor Riau Pos, pelaku berhasil diamankan oleh masyarakat.

Pelaku sempat menjadi bulan-bulanan warga sekitar. Beruntung, aparat kepolisian dari Polsek Tampan langsung datang ke lokasi kejadian, dan membawa dua orang pelaku untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya.

"Setelah piket SPKT mendapat informasi adanya pelaku pencurian dengan kekerasan di Jalan HR Soebrantas, Tim Petroli langsung ke lokasi kejadian, dan mengamankan dua orang pelaku dengan inisial EY (26), dan AFD (21)," ujar Kapolresta Pekanbaru, Kombes Pol Nandang Mukmin Wijaya, melalui Kapolsek Tampan, Kompol Hotmartua Ambarita, Senin (19/4/2021).

Selanjutnya Ambarita mengimbau kepada masyarakat, untuk selalu berhati-hati dan tidak melakukan hal-hal yang dapat memancing atau memberikan kesempatan kepada pelaku kejahatan untuk melakukan aksi kejahatannya. ***