RENGAT - Selain merendam ribuan rumah warga di Kabupaten Indragiri Hulu, Riau, banjir juga menerjang ruas jalan di Desa Kampung Pulau Rengat. Akibatnya, akses jalan yang menghubungkan Desa Kampung Pulau menuju Teluk Erong (jembatan danau raja-red) lumpuh total.

Badan jalan sepanjang 2 meter amblas dihantam air banjir. Sehingga, warga yang menuju Kota Rengat harus memutar melintasi Desa Kampung Besar yang jaraknya dua kali lipat lebih jauh.

"Jalan yang amblas itu berada di RT 04 RW 02 Dusun I. Kejadian itu terjadi sekira pukul 14.00 WIB siang tadi", kata Kepala Desa Kampung Pulau, Asmarah, kepada wartawan, Selasa (11/12/2018).

Untuk sementara ini sebut Asmarah, agar masyarakat bisa melintas, pihak desa telah membuat jembatan darurat dari bambu. Akan tetapi, jembatan darurat tersebut hanya bisa dilintasi dengan berjalan kaki.

"Agar tidak terjadi hal yang tidak diinginkan yang bisa berujung kirban jiwa, kita minta masyarakat lebih berhati-hati saat melewati jembatan darurat itu", himbaunya.

Dan kepada pemerintah daerah, dirinya juga berharap agar dapat melakukan perbaikan ruas jalan yang amblas tersebut. Karena ruas jalan itu merupakan akses utama warga dari dan menuju Kita Rengat.

"Atas kejadian ini, kita sudah membuat laporan pada pihak kecamatan. Hendaknya dapat dilakukan perbaikan pada tahun anggaran 2019 mendatang", tutupnya.***