SELATPANJANG - Sebanyak 70 personel Polres Kepulauan Meranti dikerahkan untuk mengamankan rapat pleno terbuka Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kepulauan Meranti yang akan dilaksanakan di Ballroom Hotel Grand Meranti, Sabtu (20/2/2021) sore.

Rapat pleno tersebut beragendakan penetapan pasangan calon terpilih Bupati dan Wakil Bupati (Wabup) Kepulauan Meranti hasil pemilihan kepala daerah (pilkada) serentak 2020.

Kapolres Kepulauan Meranti, AKBP Eko Wimpiyanto Hardjito SIk mengatakan, puluhan personel tersebut akan disebar di beberapa titik. Ring pertama siaga di lantai 3 hotel, baik dalam maupun luar ruangan rapat, ring dua di lantai 1 yakni lift dan tangga naik, dan ring tiga di loby, depan dan parkir hotel.

"Kita juga menerjunkan tim sterilisasi. Jadi, sebelum acara dimulai lokasi acara sudah benar-benar steril," kata Eko Wimpiyanto.

Selain untuk menjaga situasi yang kondusif, lanjut Eko, personel juga bertugas mengawal penegakan protokol kesehatan pencegahan Covid-19 selama berlangsungnya rapat pleno. Setiap orang yang masuk ruangan rapat wajib cuci tangan, di cek suhu tubuhnya, dan menggunakan masker.

Kapolres berharap, pelaksanaan rapat pleno penetapan pasangan calon terpilih Bupati dan Wakil Bupati Kepulauan Meranti bisa berjalan aman dan lancar.***