SIAK - Anggota DPRD Kabupaten Siak sangat mendukung upaya Polri yakni Polres Siak dalam memutus mata rantai penyebaran virus Corona dengan penyemprotan disenfektan secara masal.

Dikatakan Ketua DPRD Siak, H Azmi SE, tidak hanya anggota legislatif yang mendukung hal itu. Bahkan semua Elemen, baik Pemerintah, TNI, dan unsur-unsur terkait juga memberikan dukungan penuh dengan ikut berpartisipasi.

"Polri saja melakukan upaya ini untuk keselamatan masyarakat, oleh karena itu diperlukan gerakan preventif secara masif dan serentak untuk meminimalisir tingkat penyebaran virus Corona dari kita semua," kata Azmi kepada GoRiau.com, Rabu (1/4/2020).

Usai pelepasan armada penyemprotan disenfektan, kata Azmi, dilanjutkan menyaksikan dan berinteraksi melalui video conference yang dilaksanakan di setiap kecamatan se kabupaten Siak.

"Dalam vidcom yang kita lihat tadi, masyarakat memberi tanggapan atas pelaksanaann gerakan ini dan masyarakat sangat mendukung bahkan juga turun langsung membantu menyemprotkan disenfektan di setiap kampung-kampung, kecamatan yang ada," ujar Azmi.

Setelah menyaksikan vidcom Ketua DPRD bersama Bupati, Danrem, Kapolres dan unsur forkopimda melakukan tinjauan langsung ke lapangan yang diawali penyemprotan langsung ke mesjid Alfatah dan diakhiri di pasar Belantik.

Tak hanya itu H Azmi SE juga ikut memberi semangat kepada masyarakat dan unsur unsur terkait yang ikut serta melaksanakan kegiatan penyemprotan disinpektan yang ada di kecamatan. ***