SIAK SRI INDRAPURA -Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS) Program Nasional sangat rasakan oleh masyatakat Siak. Tahun 2019 saja, melalui dana APBN sekitar Rp7,4 miliar dikucurkan untuk program bantuan 'Aladin' atau Atap, lantai dan dinding 425 rumah.

Kadis PU Tarukim Siak, H Irving Kahar melalui Kabid Perkim, H Khaidir Fitri mengatakan BSPS ini sudah ada sejak tahun 2016. Masyarakat Siak sangat terbantu dengan bantuan untuk memperbaiki kediamannya yang sudah mulai rusak.

"Tahun ini saja kita dapat 2 tahap, pertama untuk 300 unit rumah dan kedua 125 unit rumah. Masing-masing KK itu mendapatkan Rp 17,5 juta untuk perbaikan atap, lantai dan dinding," kata Khaidir Fitri kepada GoRiau.com, Kamis (28/11/2019).

Dijelaskan Khaidir, bantuan untuk perbaikan rumah ini sasarannya untuk Masyarakat Berpenghasilan Rendah (MBR), bukan untuk masyarakat miskin.

"Mereka yang sudah punya rumah sederhana jika ada kerusakan tetapi terkendala biaya, itu yang mendapatkan BSPS ini. Kalau masyarakat miskin itu bentuk bantuannya seperti Rumah Layak Huni (RLH), karena rumahnya dibangun dari awal," ujarnya.

Secara total, untuk Program bantuan Aladin ini sejak tahun 2016 sudah 1195 unit rumah yang mendapatkannya. Dan itu tersebar di semua kecamatan di Kabupaten Siak.

"Penerimanya sudah ditetapkan oleh Satker terkait yang melakukan survey ke lapangan. Saat ini 300 unit tahap pertama sudah selesai dikerjakan, tinggal yang tahap kedua saja lagi. Perkiraan Desember ini sudah tuntas," tandasnya.***