PEKANBARU - Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru akan memperingati hari ulang tahun ke-237 pada 23 Juni 2021 mendatang. Dalam kesempatan itu, Pemko akan menggelar vaksinasi massal yang menargetkan 2.370 warga.

"Kami akan menggelar vaksinasi massal dalam memeriahkan HUT Pekanbaru," ujar Wali Kota Pekanbaru, Firdaus, Kamis (17/6/2021).

Ia menjelaskan, vaksinasi massal ini akan berlangsung di belakang gedung Perkantoran Wali Kota Pekanbaru, Kecamatan Tenayan Raya, Kota Pekanbaru, Provinsi Riau.

"Sasaran vaksinasi massal ini adalah warga Kelurahan Tuah Negeri, Kecamatan Tenayan Raya," jelasnya.

Jika warga Kelurahan Tuah Negeri masih kurang, maka warga kelurahan tetangga dilibatkan dalam vaksinasi massal ini. ***