TEMBILAHAN-Pesona keindahan Pantai Solop yang terletak di Pulau Cawan, Kecamatan Mandah, Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil), Riau menarik banyak wisatawan berkunjung ke sana.

Tercatat, selama Idul Fitri, delapan ribu pengunjung sudah mendatangi tempat yang terkenal dengan keindahan pantai dan mangrovenya itu.

Apalagi, Pemerintah Kabupaten Inhil melalui Dinas Pariwisata, Olahraga dan Kebudayaan Inhil telah menambah beberapa fasilitas di sana, seperti pelabuhan, pintu gerbang, spot foto, panggung hiburan dan lainnya.

Mulai pukul 06.00 WIB, pengunjung dari berbagai daerah yang datang baik menggunakan speedboad maupun pompong sudah mulai memadati pantai yang terkenal lewat nyanyian Mantan Gubernur Riau, Rusli Zainal itu.

Melonjaknya pengunjung membuat dermaga yang ada tidak bisa menampung semua spedboad dan pompong, sehingga sebagian harus berlabuh di pesisir pantai.

Kepala Disporbudpar Inhil, Junaidi kepada GoRiau.com menuturkan, puncak lonjakan pengunjung terjadi pada H+3 Idul Fitri, tepatnya pada Jumat (7/6/2019).

"Puncaknya itu pada lebaran ketiga, itu tercatat 6.000 pengunjung mendatangi Pantai Solop, untuk kemanan dan kenyamanan pengunjung, kita juga ada tim panitia pelaksana di lokasi," jelasnya.

Dijelaskan Junaidi, beberapa plang nama Pantai Solop, pintu gerbang, gazebo, latar belakang pantai dan hutan mangrove menjadi spot foto favorit para pengunjung.

Tidak hanya itu, aneka makanan dan minuman pun tersedia dengan harga yang terjangkau. Souvenir kaos dan topi berdesain tulisan Pantai Solop juga laris manis dibeli oleh pengunjung.

"Di Pantai Solop juga ada home stay milik warga tempatan, jadi ada juga pengunjung yang tidak langsung pulang dan menginap di sana," tukas Junaidi.(ayu)