PEKANBARU – Lelang Pasar Bawah atau Pasar Wisata di Jalan Ahmad Yani, Kota Pekanbaru dimenangkan oleh PT. Ali Akbar Sejahtera pada 7 Juni 2022. Dengan demikian perusahaan ini resmi menjalin mitra kerjasama pemanfaatan (KSP) dengan nilai penawaran sebesar Rp91.464.659.996.

Kepala Disperindag Kota Pekanbaru, Ingot Ahmad Hutasuhut mengatakan, mitra KSP ini akan berjalan selama 30 tahun. Saat ini, Disperindag Pekanbaru sedang melakukan proses negosiasi terkait bagi hasil.

"Kami akan masuk proses negosiasi yang melibatkan tenaga ahli dan Jaksa Pengacara Negara (JPN). Karena banyak aset yang potensial di Pasar Bawah," jelasnya.

Ia menjelaskan, KSP adalah sistem kontribusi tetap. Disperindag akan melakukan penyesuaian negosiasi berdasarkan kemampuan perusahaan pemenang lelang.

"Ini yang akan kami lakukan negosiasi berdasarkan kajian yang sudah dilakukan," pungkasnya. ***