SELATPANJANG - Wakil Bupati Kepulauan Meranti, AKBP (Purn) H Asmar membuka secara resmi 'Turnamen DPK KNPI TTB Silaturahmi Cup Tahun 2021' di Desa Mekong Kecamatan Tebingtinggi Barat, Selasa (12/10/2021) sore.

Turut hadir Wakil Ketua DPRD Kepulauan Meranti, H Khalid Ali, Plt Kadisparpora, Rizki Hidayat, Plt Kasatpol PP, Masdiana, Kapolsek Tebingtinggi Barat, Iptu AGD Simamora, Ketua Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kepulauan Meranti, Rudi Tanjung serta sejumlah pihak terkait lainnya.

Dalam sambutannya, Wakil Bupati AKBP (Purn) H Asmar menyampaikan pada kesempatan itu, atas nama pribadi dan Pemerintah Kabupaten Kepulauan Meranti mengucapkan selamat datang kepada seluruh peserta Turnamen Sepak Bola di Lapangan Sepak Bola Purnama, Kecamatan Tebingtinggi Barat.

"Kita patut bergembira, dengan dilaksanakannya turnamen ini, selain sebagai tempat menyalurkan hobi, kegiatan ini juga dapat digunakan sebagai ajang silaturahmi, memperkokoh persatuan, persaudaraan dan kebersamaan kita sebagai bangsa dengan semangat itu," ucapnya.

Wabup juga mengajak untuk berkarya dan berjuang lebih keras lagi, untuk menjadi masyarakat yang maju dan berprestasi, termasuk dalam bidang olahraga.

"Tidak lupa saya ingin mengucapkan terima kasih kepada panitia penyelenggara, DPK KNPI Tebingtinggi Barat yang telah melaksanakan Turnamen Sepak Bola ini. Semoga kedepan akan menghasilkan atlet-atlet yang bisa mengharumkan nama Kabupaten Kepulauan Meranti pada pelaksanaan event-event di tingkat provinsi dan nasional," ungkapnya.***