PEKANBARU - Manajemen Unit Layanan Waduk PLTA Koto Panjang akan kembali menambah tinggi pembukaan pintu air waduk PLTA Koto Panjang pada Jumat (13/12/2019) sore nanti. Di mana, sebelumnya lima pintu waduk ini telah dibuka setinggi 120 cm.

Plt Manager PLTA Koto Panjang, Cecep Sofhan Munawar mengatakan, bahwa pagi ini ada beberapa kenaikan air sungai di sisi hulu. Bahkan, beberapa diantaranya mengalami kenaikan drastis seperti kondisi air di Sungai Muaro Paiti, Sungai Kampar Kanan di kawasan Gunung Bungsu, Omoang Gadang Sialang Kapur IX, Sungai Kapur menuju Sungai Kampar Kanan.

"Hal ini lah yang menyebabkan inflow ke waduk PLTA brtambah. Makanya kami berencana menambah pembukaan pintu air pada sore hari nanti pukul 16.00 WIB," kata Cecep kepada GoRiau.com di Gardu Induk Pasir Putih, Jumat siang.

Di mana berdasarkan perhitungan kondisi elevasi air di waduk terkini, pihaknya akan menambah bukaan pintu waduk menjadi 150 cm. Ini dikarenakan inflow ke waduk hari ini naik dratis dari sebelumnya hanya 1.100 meter kubik menjadi 1.500 meter kubik.

"Kondisinya sekarang air yang masuk ke waduk 1.500 meter kubik, namun yang keluar hanya 1.200 meter kubik. Kalau kondisi ini terus bertahan ya mau nggak mau memang harus ditinggikan lagi bukaan pintu waduknya. Kami akan menambah tinggi bukaanya 30 cm menjadi 150 cm," kata Cecep.

Untuk itu, ia pun mengimbau masyarakat yang beraktivitas atau yang bertempat tinggal di sepanjang aliran Sungai Kampar untuk waspada banjir.

"Penambahan tinggi pintu bukaan waduk ini akan berdampak pada naiknya elevasi air sungai Kampar sekitar 40 cm sampai dengan 80 cm. Untuk itu kami mengimbau masyarakat untuk waspada," imbaunya. ***