SELATPANJANG - Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Partai Amanat Nasional (PAN) Kepulauan Meranti telah melaksanakan Musyawarah Daerah (MUSDA) PAN secara serentak se Provinsi Riau pada (16/3/2021) lalu.

Adapun hasil dari Musda PAN Kepulauan Meranti telah dilaksanakan, maka hasilnya dengan menunjuk 7 orang sebagai formatur, terdiri dari 5 orang anggota fraksi dan ditambah 2 orang lagi, non anggota fraksi yaitu M Khozin MA dan Amerudin SE.

"Pada hari jumat ini kami para formatur akan melaksanakan rapat formatur yang dipimpin oleh ketua DPW PAN Riau," ujar Sekretaris DPD PAN Kepulauan Meranti, Ardiansyah SH MSi, Jumat (5/3/2021).

Politisi PAN Kepulauan Meranti itu juga menjelaskan bahwa rapat formatur tersebut, dilaksanakan dengan musyawarah mufakat untuk memilih ketua formatur sekaligus sebagai ketua DPD PAN Kepulauan meranti.

"Tentunya nanti pemilihan formatur diharapkan berjalan dengan baik dan lancar serta terlaksana dengan demokratis. Sehingga nantinya terpilih kepengurusan yang solid untuk kekuatan partai kedepan," pungkas Ketua DPRD Kepulauan Meranti itu.***