PANGKALAN KERINCI -Sebanyak 150 warga di Desa Petani, Kecamatan Bunut, Kabupaten Pelalawan, Riau didaftarkan sebagai peserta BPJS Ketenagakerjaan.

Pendaftaran ratusan pekerja sektor non formal tersebut masuk dalam program Coorporate Social Responsibility (CSR) tahun 2022 Kantor Notaris Ragil Ibnu Hajar yang berkantor di Kota Pangkalan Kerinci.

Hal itu terungkap pada acara sosialisasi manfaat program BPJSAMSOSTEK kepada masyarakat pekerja sektor non formal di Desa Petani, Kecamatan Bunut, Selasa (25/1/2022).

"Melalui CSR ini, semoga bisa membantu masyarakat yang tidak bekerja di perusahaan dan tidak ada jaminan tenaga kerjanya. Itu saya salurkan dari kantor kami," tutur Ragil Ibhu Hajar, SH M.Kn disela acara sosialisasi.

GoRiau Ragil Ibhu Hajar, SH M.Kn mend
Ragil Ibhu Hajar, SH M.Kn mendapat penghargaan dari BPJS Ketenagakerjaan disela acara sosialisasi, Selasa (25/1/2022). (foto-farikhin)
Untuk di Desa Petani, jelas Ragil, CSR dibagikan kepada 150 warga desa untuk didaftarkan menjadi peserta BPJS Ketenagakerjaan. Mereka merupakan pekerja pada sektor non formal.

"Mereka akan didaftarkan sebagai peserta dan selama 3 bulan dibayarkan iurannya. Saya disini datang untuk menunaikan apa yang bisa saya bantu untuk masyarakat di Kabupaten Pelalawan ini dan mudah-mudahan bermanfaat bagi penerima," tandasnya.

Acara sosialisasi dengan nara sumber Kepala Cabang BPJS Pelalawan, Sri Nuryanti memberikan penjelasan serta pemahaman kepada masyarakat akan pentingnya menjadi peserta BPJS Ketenagakerjaan.

Pada kesempatan sama, Kades Petani, Marisun Fahmi memyambut baik adanya program CSR dari Kantor Notaris Ragil Ibnu Hajar untuk warganya yang didaftarkan sebagai peserta BPJS Ketenagakerjaan.***