PEKANBARU - Ministry of Finance Festival atau Mofest 2019 yang diselenggarakan oleh Kementerian Keuangan (Kemenkeu) di Kota Pekanbaru, Riau, pada Kamis (4/7/2018), mendapat sambutan hangat dari generasi muda yang ada di Kota Bertuah ini.

Buktinya, iven gratis Kemenkeu yang mengusung tema 'Future of Today' ini pun langsung dipadati oleh ratusan generasi muda.

Kasubag Edukasi Publik Biro Komunikasi dan Layanan Informasi, Kemenkeu, Rezha Sahhilny Amran mengatakan, bahwa Kemenkeu menginisiasi iven Mofest 2019 ini sebagai bentuk wadah untuk generasi muda di seluruh Indonesia, khususnya Pekanbaru supaya mereka bisa mempersiapkan diri dan mengembangkan diri untuk ikut menyampaikan aspirasi mereka ke Kemenkeu.

"Tujuan utamanya supaya generasi muda berani ambil bagian dalam persiapan menuju dan mewujudkan visi Indonesia emas pada tahun 2045," kata Rezha kepada GoRiau.com di Pekanbaru, Kamis sore.

Yang mana, kata Rezha, sebelumnya Bappenas maupun lembaga dari internasional telah memprediksi bahwa Indonesia akan menjadi negara dengan ekonomi terbesar kelima pada tahun 2045.

"Potensi dan faktor utamanya yang harus dikembangkan untuk mencapai target itu adalah sumber daya manusia (SDM). Jadi, generasi muda yang sekarang berusia 18-35 tahun jadi faktor utamanya untuk menyukseskan visi Indonesia Emas tersebut," jelas Rezha.

Kendati demikian, ia tidak menampik bahwa untuk mewujudkan visi itu terdapat banyak tantangan. Makanya, ia berharap kegiatan Mofest ini dapat menjadi suatu wadah untuk mempertemukan antara pemerintah dengan generasi muda sebagai langkah awal untuk menjalin kolaborasi.

"Nah, untuk Mofest di Pekanbaru ini sendiri terdiri dari tiga kegiatan yaitu Mofest Talk, Mofest Coaching Clinic, dan Mofest Expo," ungkapnya. ***