BENGKALIS-Pemerintah pusat mengeluarkan kebijakan harga minyak goreng satu harga mulai Rabu (19/1/2022) kemarin. Kebijakan ini mulai diberlakukan di pasar modern seperti swalayan, supermarket hingga minimarket.

Satu harga yang ditetapkan pemerintah untuk minyak goreng kemasan Rp14.000 per liternya. Harga ini sudah berlaku secara nasional mulai kemarin termasuk di Kabupaten Bengkalis, Riau. Satu diantaranya diterapkan di minimarket Indomaret yang ada di Jalan Antara Bengkalis.

Menurut petugas minimarket ini, harga Rp14.000 perliter berlaku untuk seluruh merk kemasan minya goreng. Hanya saja untuk per orangnya setiap pembelian dibatasi maksimal membeli dua kemasan.

"Hari ini berlakunya, semua merk harga Rp14.000 per liternya, tetapi setiap orang maksimal hanya boleh membeli dua kemasan saja," ungkap pegawai minimarket di Jalan Antara ini.

Menurut dia, meskipun harga minyak goreng ini turun, sampai siang ini tidak terjadi peningkatan pembeli minyak goreng di toko mereka. "Masih normal saja yang beli, tetapi pelanggan yang datang dan tau ada minyak goreng murah ini rata rata membeli," terangnya.

Turunnya harga minyak ini disambut gembira warga Bengkalis yang mengetahui ini. Satu di antaranya diungkap Purwanto warga Desa Jangkang Kecamatan Bantan saat berbelanja di Indomaret Jalan Antara Bengkalis.

Menurut dia, pihaknya baru tahu harga minyak goreng sudah turun, ketika tadi berbelanja di minimarket ini. "Sangat senang tau harga minyak goreng sudah murah, tadi langsung beli juga," terang bapak dua anak.

Menurut dia, selain harga yang sudah turun, tadi juga ada diskon tambahan dari minimarket tersebut.

Purwanto hanya membayar Rp 26.000 untuk dua liter minyak kemasan yang dibelinya.

"Jauh turunnya, kemarin saya beli minyak goreng Rp20 ribu per liter. Mahal sekali, bahkan karena mahalnya takut kami mau buat pisang goreng di rumah," cerita Purwanto sambil tertawa.

Purwanto berharap harga minyak goreng seperti hari ini tidak hanya berlangsung sementara.
Kalau bisa pihaknya berharap bisa berkelanjutan tidak ada lagi harga minyak goreng sampai Rp 20 ribu per liter.***