PEKANBARU – Ketua Majelis Syura Partai Keadilan Sejahtera (KMS PKS), Habib Dr H Salim Segaf Al-Jufri MA akan berkunjung ke Riau pada Sabtu (5/11/22) untuk menghadiri beberapa agenda seperti pemberian gelar adat dari LAMR Kabupaten Siak, temu kader, silaturahmi lintas tokoh, agama dan etnis, peresmian rumah singgah PKS se-Riau dan konsolidasi PKS se-Riau.

"Beliau diberi gelar Datuk Pangeran Sukma Jaya oleh LAMR Kabupaten Siak pada Ahad (6/11/22) di Siak," jelas ketua Panitia kegiatan Markarius Anwar, Kamis (3/11/22) dalam konfrensi pers di markas DPW PKS Riau.

Pemberian gelar ini jelas Markarius Anwar karena Salim Segaf Aljufri karena moyang beliau moyang masih kerabat di Kesultanan Siak.

"Jadi Tengku Pangeran Sukma Dilaga nama moyang beliau nama asli Syeh Al Jufri, jadi masih jalur dari mazab Marhum Pekan dan beliau dimakamkan di komplek pemakaman Di Raja Siak Marhum Pekan, beliau ini merupakan salah satu penglima di Kesultanan Siak," terang Markarius.

Setelah kegiatan tersebut lanjut Markarius Salim Segaf Al Jufri bertolak ke Pekanbaru menghadiri temu kader dan konsolidasi PKS se Riau di Hotel Pangeran dan kegiatan ini insya Allah dihadri oleh 2000 orang.

"Malamnya silaturahim dengan tokoh-tokoh Riau, tokoh lintas agama dan etnis FKUB di Hotel Pangeran,"jelasnya.

Selain itu tambah Markarius, pada Senin (7/11/22) ada juga acara peresmian rumah singgah PKS se-Riau yang merupakan program kerakyatan PKS.

''Sebetulnya kita ada beberapa rumah singgah, ada dari fraksi PKS DPRD Provinsi Riau, FPKS DPR Kota Pekanbaru, dan kawan-kawan di FPKS Kabupaten, peresmian dipusatkan di rumah singgah DPW PKS yang berada di Jalan Melayu, Kota Pekanbaru. Ada juga silaturahim beliau ke media atau ke PWI nantinya," imbuhnya. (kl2)