PEKANBARU - Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru sudah memulai vaksinasi anak untuk usia 6-11 tahun. Vaksinasi anak ini dibuka oleh Wali Kota Pekanbaru, Firdaus di Aula SMA Dharma Yudha, Rabu (12/1/2022).

"Dilaunching langsung oleh walikota. Jadi di masing-masing kecamatan melakukan vaksinasi," kata Sekretaris Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Pekanbaru Muzailis.

Vaksinasi anak ini digelar serentak hari ini, di 17 lokasi yang tersebar di masing-masing kecamatan di Kota Pekanbaru. Target sasaran vaksinasi anak ini sebanyak 103.017 anak usia 6-11 tahun.

Adapun lokasi vaksinasi massal anak tersebut diantaranya:

1. Kecamatan Rumbai SDN 179 Pekanbaru

2. Kecamatan Lima Puluh SDN 36 Pekanbaru

3. Kecamatan Rumbai Barat SDN 128 Pekanbaru

4. Kecamatan Tenayan Raya :SDN 88 Pekanbaru

5. Kecamatan Kulim SDN 44 Pekanbaru

6. Kecamatan Tuah Madani SDN 37 Pekanbaru

7. Kecamatan Bina Widya SDN 176 Pekanbaru 8. Kecamatan Senapelan SDN 2 Pekanbaru

9. Kecamatan Sail SD Kartika

10. Kecamatan Payung Sekaki SD Dharma Yudha (Aula SMA Dharma Yudha)

11. Kecamatan Pekanbaru SDN 125 Pekanbaru

12. Kecamatan Sukajadi SDN 6 Pekanbaru 13. Kecamatan Rumbai Timur SDN 85 Pekanbaru

14. Kecamatan Bukit Raya SDN 29 Pekanbaru 15. Kecamatan Marpoyan Damai SDN 169 Pekanbaru

16. Sekolah Metta Maitreya Pekanbaru

17. Aula Zapin Mapolresta Pekanbaru. ***