BENGKALIS- Anggota DPRD Bengkalis, Al Azmi menggelar reses perdana di Dusun III Desa Bagan Benio, Kecamatan Talang Muandau, Kabupaten Bengkalis, Riau, Minggu (8/12/2019). Mayoritas penduduk di dusun ini adalah Melayu dengan mata pencaharian nelayan dan berkebun karet.

Secara geografis Bagan Benio terletak di sepanjang sungai Siak Kecil dari Tasik Baru sampai dengan Pulau Kayu Kapur. Untuk sampai ke dusun III ini butuh waktu sekitar 4 jam. Perjalanan pertama dari Muara Basung menuju Simpang Padang Desa Tasik Serai menggunakan kendaraan darat dengan jarak tempuh sekitar 2 jam 20 menit. Dilanjutkan dengan berjalan kaki menuju Tasik yang berjarak 500 meter.

Meski melalui medan yang cukup sulit, politisi Partai Golkar ini tetap semangat melanjutkan perjalanan menggunakan speedboat kayu melewati jalur yang penuh rumput untuk sampai ke sungai lebih kurang 25 menit. Dusun III terletak paling ujung dari 8 dusun yang ada di Desa Bagan Benio.

Dalam perjalanan Al Azmi sempat melihat kondisi fisik sekaligus mendengar keluhanan kepala sekolah dan guru SD Negeri 01. Mereka mengeluhkan sarana pompa air, listrik dan fasilitas lainnya.

Acara reses dipusatkan di kediaman Pak Acan di Jalan Jani Dusun Tiga Bagan Benio. Hadir Camat Talang Muandau Nasrizal Zandri, Kepala Desa Tasik Serai Tasarudin, Kepala Dusun Joharis, Ketua RW 03 Rudi Andreas, Ketua RT 01 Zul Kifli, Ketua RT 02 M Muhidin dan masyarakat.

Camat Talang Muandau, mengapresiasi kedatangan Al Azmi dan rombongan ke Dusun Bagan Benio. Harapannya semoga dengan kedatangan anggota DPRD bisa membawa perubahan bagi dusun tersebut.

Ia bersama Anggota DPRD Dapil III Al Azmi beserta perangkat desa siap membantu untuk menjadikan dusun ke-9 ini menjadi lebih baik lagi kedepannya.

Sementara Al Azmi dalam sambutannya di hadapan masyarakat mengatakan bahwa dirinya tidak menjanjikan apapun, tetapi akan terus berusaha agar Bagan Benio bisa menjadi lebih baik lagi ke depan. Bauk pendidikan, infrastruktur, kesehatan dan lainnya.

"Masalah kesehatan, tahun depan mudah-mudahan pemerintah membangun tempat layanan kesehatan. Kemudian jalan akan diperbaiki dan fasilitas lain akan diperhatikan," ujarnya.

Di tengah-tengah diskusi hangat dengan masyarakat, Al Azmi menceritakan semangat beliau untuk terus memperjuangkan kondisi masyarakat di dapilnya walaupun dalam kondisi kesehatan yang kurang baik.

Menurut Al Azmi, Dusun Bagan Benio perlu mendapat perhatian khusus dari pemerintah. Ia berencana akan membawa anggota Komisi I untuk bersama-sama melihat langsung kondisi kampung lama ini.

Usai reses di Desa Pinggir, Kecamatan Pinggir, pada hari yang sama Al Azmi mengadakan reses di Desa Muara Basung pada paginya dan Dusun Sako Jaya pada sorenya.***