PANGKALAN KERINCI -Sebanyak 238 sekolah di Kabupaten Pelalawan, Provinsi Riau mulai menerapkan belajar tatap muka di sekolah hari ini, Senin (8/2/2021).

Pembelajaran tatap muka terbatas Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) di Pelalawan ini, dilakukan dengan menerapkan protokol kesehatan ketat.

"Hari ini, belajar tatap muka terbatas mulai digelar. Sesuai pentunjuk teknis Disdikbud dan Dinas Kesehatan (Diskes)," kata Pelaksana Tugas (Plt) Sekretaris Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Pelalawan, Martias, S.Pd M.Pd.

Total ada 238 sekolah yang tersebar di 11 wilayah kecamatan di Kabupaten Pelalawan menggelar belajar tatap muka hari ini. Pembelajaran tatap muka sesuai dengan pembagian zonasi Corona Virus Disease 2019 (Covid-19).

"Dari total 238 sekolah yang menggelar belajar tatap muka, 56 merupakan SMP dan 128 adalah SD," paparnya.

Sebagai persetujuan siswa ikut belajar tatap muka terbatas, jelas Martias, orangtua atau wali murid diminta untuk menandatangani surat pernyataan.

"Untuk tingkat kehadiran siswa mendekati 100 persen dari jumlah yang menekan surat pernyataan," tandasnya.***