SELATPANJANG - 216 CPNS 2018 di Kabupaten Kepulauan Meranti, Riau dinyatakan telah melengkapi berkas registrasi ulang di BKD Kepulauan Meranti.

Demikian disampaikan Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kabupaten Kepulauan Meranti Alizar SSos, melalui Sekretarisnya Bakharuddin SPd MPd kepada GoRiau.com, Jumat (18/1/2019) sore.

"Alhamdulillah dari berkas yang masuk semuanya lengkap dan sesuai dengan waktu yang telah ditentukan sebelumnya," tutur Bakharuddin.

Dijelaskan Bakharuddin, berkas tersebut selanjutnya akan diserahkan ke Badan Kepegawaian Negara (BKN) untuk pengusulan NIP CPNS.

"Bahan-bahan yang dikumpulkan saat pemberkasan ini selanjut akan kita bawa ke BKN Kanreg XII untuk pengusulan NIP CPNS yang bersangkutan, sesuai jadwal BKN selama sebulan pemrosesan NIP ini," jelasnya.

Lebih jauh, Bakharuddin mengharapkan menjelang pertengahan tahun paling lama para CPNS tersebut sudah menerima SK dan mulai bertugas.

Sebagaimana diketahui, peserta yang lulus hasil integrasi nilai SKD-SKB CPNS Pemerintah Kabupaten Kepulauan Meranti 2018, wajib melakukan registrasi ulang di BKD Kepulauan Meranti. Waktu terakhir pemberkasan berakhir pada 18 Januari 2019 hingga pukul 16.30 WIB. ***