TELUKKUANTAN - Ratusan mahasiswa Universitas Islam Kuantan Singingi (Uniks) sangat antusias mengikuti seminar kewirausahaan yang ditaja Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM), Minggu (25/2/2017) di Telukkuantan.

Tidak hanya mahasiswa yang menjadi peserta, tapi para pelajar dari berbagai sekolah di Kuansing juga ikut.

Hal ini disampaikan Presma Uniks, Rayendra Usman kepada GoRiau.com, Senin (27/2/2017) di Telukkuantan.

"Alhamdulillah, seminar ini diikuti ratusan peserta. Kita tak menyangka akan seramai ini peminatnya," ujar Rayendra.

Untuk menumbuhkan semangat bisnis, BEM Uniks sengaja mengundang Randa Erizal, Amd. Kep, CH.CHT. Beliau merupakan motivator termuda di Riau yang telah meluncurkan buku 'The Power of Believe'.

"Kami mengucapkan terimakasih kepada Riau Enterpreneur Club yang telah bekerjasama, sehingga kegiatan ini berjalan sukses," ujar Rayendra.

Dari seminar ini, ia berharap akan lahir enterpreneur muda di Kuansing. Terutama mahasiswa yang telah mendapatkan pencegahan.

"Jadi, mahasiswa setamat kuliah diharapkan tidak pusing mencari kerja. Tapi, harus berpikir bagaimana menciptakan lapangan kerja," pungkas Rayendra. *** #KUANSING