SELATPANJANG, GORIAU.COM - Kabupaten muda di Provinsi Riau, Kabupaten Kepulauan Meranti, terdiri dari beberapa pulau. Untuk merangkai beberapa pulau ini transportasi yang paling tepat dan sering digunakan adalah transportasi lagi.

Kabupaten Kepulauan Meranti yang beribukota di Selatpanjang itu merupakan gabungan dari nama pulau Merbau, Rangsang dan Tebing Tinggi.

Untuk menuju ibukota, dari pulau Rangsang (Rangsat Barat, Rangsang Pesisir) harus menggunakan transportasi laut seperti kapal kayu, maupun speed boat (ferry dari Batam atau Tanjung Balai Karimun).

Begitu juga dari pulau Merbau (kepulauan Merbau), untuk mencapai ibukota Kabupaten harus menggunakan kapal kayu dan speed boat dari Pekanbaru dan Buton. Meski ada beberapa daerah yang bisa ditempuh dengan sepeda motor, namun masih banyak akses jalan yang kurang mendukung.

Sementara untuk penyatu antara pulau di Kabupaten Kepulauan Meranti, Pemkab telah mulai pembangunan Jembatan Selat Rengit (JSR) yang menghubungkan Pulau Tebing Tinggi (bagian barat) dengan kepulauan merbau (Semukut).

Jembatan ini menurut kontraktor baru akan terealisasi 83 persen fisiknya pada Desember 2014. Sementara ini, masyarakat masih menggunakan kempang untuk menyeberangkan penumpang dari pulau Tebing Tinggi Barat ke Kepulauan Merbau maupun sebaliknya.(zal)