CIBINONG - Lifter-lifter Sumatera Utara (Sumut) bermarga Nasution sempat berkibar di cabang olahraga angkat besi nasional. Salah satu di antranya lifter Sori Enda Nasution yang pernah menangani Tim Olimpiade. Belakangan ini, lifter beramarga Nasution asal Sumut tak lagi terdengar di kancah nasional.

"Perhatian Pemerintah Kota (Pemko) Tebing Tinggi cukup besar terhadap Angkat Besi. Sebab, Tebing Tinggi dulu dikenal tempat lahirnya beberapa lifter nasional seperti Sori Enda Nasution. Kini, kita kesulitan membangkitkan kejayaan angkat besi Tebing Tinggi karena minimnya pelajar maupun remaja yang mau dibina menjadi lifter," kata pelatih Tim Angkat Besi Pengcab PABBSI Kota Tebing Tinggi, Ardan Nasution yang ditemui saat sarapan pagi di Hotel M One Cibinong, Bogor, Jumat (28/10/2016).

Nama Sori Enda sempat mengorbitkan setelah putranya Sando Wildemar Nasution meraih medali emas pada SEA Games 2007 dan perak Kejuaraan Angkat Besi Asia 2007. Belakangan, Sori yang menangani Tim Angkat Besi Nanggroe Aceh Darussalam (NAD) tak terdengar lagi.

Pada Kejuaraan Nasional Angkat Besi Terbuka Satria Remaja II, kata Ardan, Sumut hanya diwakili 5 lifter (4 lifter Pengcab PABBSI Kota Tebing Tinggi dan 1 lifter Pengcab PABBSI Kabupaten Serdang Bedagai). "Serdang Bedagai hanya bisa mengirim 1 lifter karena tidak ada dana," katanya. ***