PEKANBARU - Pengerjaan empat gedung pendukung Rumah Sakit Daerah (RSD) Madani milik Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru, diperkirakan sudah mencapai 70 persen. Pelaksana tugas (Plt) Kepala Dinas Kesehatan (Diskes) Kota Pekanbaru Indra Pomi mengatakan, saat ini gedung tersebut sudah memasuki tahap finishing dan diperkirakan selesai pada akhir tahun 2019.

"Sudah 70 persen, rampungnya akhir tahun ini. Sekarang sedang tahap finishing, seperti keramik, lantai, dan mesin laundry," ujarnya, Jumat, (17/5/2019).

Meski demikian, terlihat bangunan gedung mengalami beberapa kerusakan. Indra mengatakan, kerusakan tersebut dikarenakan gerusan air, sehingga tampak ada celah - celah dibagian bawah dinding.

"Mungkin kemarin itu sudah diplester, tetapi karena digerus air, jadi dindingnya seperti menggantung," terang Indra.

Sementara itu, berdasarkan informasi beredar, gedung - gedung RSD Madani yang merupakan proyek multiyears ini sempat berhenti dua tahun lalu. Pengerjaan kembali dilakukan tahun ini. ***