SOLO - Skuad Semen Padang FC mengawali langkah pada pertandingan perdana babak 8 besar Piala Jenderal Sudirman 2015 dengan hasil meyakinkan. Kabau Sirah meraih angka penuh dengan mengandaskan PS TNI 2-1 dalam pertandingan yang dimainkan di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Sabtu, (12/12/2015) yang disiarkan langsung Net Tv. 

Pada Babak I Semen Padang sudah unggul 1-0 lewat sundulan sang kapten Hengki Ardiles pada menit ke-33. Namun, usai babak pertama, PS TNI meningkatkan intensitas serangan unutk mengejar ketertinggalan. Memasuki menit ke 60 , hadiah pinalti diberikan kepada PS TNI usai Al Haddi melakuan pelanggaran keras di dalam kotak terlarang . Namun sangat disayangkan Manahati Lestusen yang di tunjuk sebagai algojo gagal melaksanakan tugasnya dengan baik.

Petaka kembali hadir bagi PS TNI di menit 74, berawal dari sebuah pelanggaran yang dilakukan bek PS TNi di dalam kotak pinatli . Tanpa pikir panjang wasit langsung menunjuk titik putih dan memberikan hadiah pinalti kepada Semen Padang. James Kokolomel sebagi eksekutor sukses mengecoh Dhika sekaligus bawa laskar Kabau Sirah unggul 0-2.

Tak berselang lama PS TNI mampu memperkecil kedudukan menjadi 1-2 . Bola rebound dari kiper Jandia Eka berhasil di manfaatkan oleh Erwin Ramdani menjadi gol.

Hingga wasit meniupkan peluit panjang tanda akhir pertandingan PS TNI tak mampu mengejar ketertinggalan. Skor 1-2 untuk kemenangan Semen Padang bertahan hingga bubaran. Hasil ini menjadi kemenangan pertama Hendra Bayauw dkk di babak 8 besar .

Susunan Pemain:

PS TNI: Dhika Bayangkara, Abduh Lestaluhu, Hardiantono, Manahati Lestusen, Wiganda Pradika, Suhandi, Legimin Raharjo, Erwin Ramdani, Dimas Drajad, Wawan Febrianto, Tambun Naibaho Semen Padang: Jandia Eka, Satrio Syam, Hamdi Ramdhan, Mohammadou Al Hadii, Hengky Ardiles, Leo Guntara (Irsyad Maulana 16'), Vendry Mofu, Rudi, Hendra Bayaw, Nur Iskandar, Gugum Gumilar (James Koko Lomell 16')

(***)